Cara Menggunakan AWS SDK for PHP Tanpa Composer

AWS SDK for PHP merupakan salah satu tools SDK yang disediakan oleh Amazon untuk melakukan eksplorasi dalam membangun proyek IT dengan menggunakan beberapa layanan cloud computing yang dikenal dengan AWS (Amazon Web Services) melalui PHP Programming. AWS SDK for PHP ini menggunakan versi 3.

Dengan adanya tools AWS SDK for PHP ini, diharapkan kamu bisa implementasi penggunaan layanan cloud computing AWS melalui bahasa pemrograman PHP untuk menghasilkan suatu project IT.

Contoh Studi Kasus :

Kamu membangun sistem aplikasi kamus online berbasis web dengan menggunakan PHP. Kamus ini terdiri dari banyak data, tidak mungkin kamu memasukkan data sebanyak itu secara manual ke dalam database sehingga memakan waktu yang lama.

Jadi, kamu bisa menggunakan layanan Amazon Translate untuk mengambil kata-kata untuk membuat kamus dengan dua atau lebih bahasa di dalam satu sistem.

Untuk pengambilan data dari Amazon Translate ke website kamu, maka membutuhkan tools AWS SDK for PHP sebagai jembatan.

AWS SDK for PHP ini mendukung untuk PHP versi 5.6 keatas, 7.x, dan 8 untuk menggunakan layanan SDK ini dalam membangun sistem aplikasi, website, atau backend yang mengandalkan bahasa Pemrograman PHP.

Halaman ini memberikan tutorial cara menggunakan AWS SDK for PHP tanpa Composer. Jadi, kamu tidak perlu bersusah payah untuk install composer, kecuali kamu membangun sistem aplikasi atau website dengan menggunakan PHP Framework seperti Laravel.

Sebelum memulai deploy sistem aplikasi atau web dengan menggunakan AWS SDK for PHP, kamu mewajibkan konfigurasi SSL di web server menjadi aktif sehingga tools SDK ini dapat dieksekusi dengan baik pada saat melakukan pengujian sistem aplikasi atau web yang telah kamu buat.

Namun, ada beberapa kemungkinan tools AWS SDK for PHP ini tidak mendukung versi PHP tertentu yang terutama PHP di bawah 7 (PHP < 7) sehingga harus memeriksa spesifikasi PHP untuk memastikan versi PHP dengan benar supaya dapat menggunakan tools SDK tersebut sesuai dengan spesifikasi yang ada dalam membuat suatu program atau sistem dengan mengandalkan tools SDK tersebut.

LANGKAH-LANGKAH :

1. Unduh tools AWS SDK for PHP dengan sesuai spesifikasi untuk Versi PHP :

a) PHP versi 7 (PHP7) : AWS SDK for PHP.

b) PHP versi 5 (PHP5) : AWS SDK for PHP.

2. Pindahkan file ZIP tersebut ke folder htdocs untuk XAMPP atau folder root di aplikasi web server lain.

3. Extract file ZIP tersebut dengan WinZIP atau WinRAR.

4. Klik kanan >>> Rename untuk mengubah nama SDK tadi menjadi nama project kamu.

5. Kamu bisa melakukan eksplorasi terhadap project kamu yang akan dibuat.

Selesai.

Kamu bisa membangun project website sendiri dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP Native atau PHP Framework tanpa Composer.

Apabila kamu ingin melakukan update AWS SDK for PHP secara manual, maka bisa menggunakan Composer agar tools dan library juga mendapatkan pembaharuan versi yang latest untuk beberapa waktu ke depan.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *